Setiap Jum’at pagi-pagi, warga Kampung Kadu di Desa Tanjungsari berkumpul untuk melaksanakan pengajian rutin yang diselenggarakan oleh Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) setempat. Kegiatan ini telah menjadi tradisi kuat yang mempersatukan masyarakat dan memperkuat iman mereka.
Pada pengajian pekan ini, hadir pula Bapak Saonudin, Kepala Wilayah Kampung Kadu. Beliau menyampaikan sambutan dan turut membahas rencana pembangunan Pusat Dakwah Islamiyah (Pusdai) di Kecamatan Cikatomas. Antusiasme warga terlihat jelas saat Bapak Saonudin memberikan penjelasan terkait proyek ini.
“Pembangunan Pusdai Cikatomas merupakan langkah penting untuk meningkatkan fasilitas ibadah dan kegiatan keagamaan bagi masyarakat di wilayah ini. Sebagai warga, kita semua memiliki tanggung jawab untuk menyukseskan pembangunan ini melalui partisipasi dan kontribusi yang tulus,” ujar Bapak Saonudin dalam sambutannya.
Salah satu poin penting yang dibahas adalah mengenai biaya yang harus ditanggung oleh masyarakat untuk mendukung pembangunan Pusdai tersebut. Bapak Saonudin memberikan pemahaman betapa pentingnya kontribusi sukarela dari warga agar pembangunan dapat terlaksana dengan lancar.
“Kami mengharapkan partisipasi sukarela dari seluruh warga Kampung Kadu dalam menyumbangkan dana untuk pembangunan Pusdai Cikatomas. Besaran sumbangan yang telah ditetapkan di wilayahnya masing-masing. Dengan gotong royong, kita pasti dapat mewujudkan fasilitas ibadah yang lebih baik untuk generasi mendatang,” lanjut Bapak Saonudin.
Antusiasme warga Kampung Kadu terlihat saat mereka mendengarkan penjelasan Bapak Saonudin. Seusai pengajian, banyak warga yang langsung menyatakan kesediaannya untuk turut berkontribusi demi terwujudnya Pusdai Cikatomas yang diimpikan bersama.
Kegiatan pengajian mingguan DKM Tanjungsari tidak hanya memperkuat iman warga, tetapi juga menjadi ruang diskusi dan koordinasi untuk membahas berbagai isu penting di lingkungan masyarakat. Partisipasi aktif Kepala Wilayah Kampung Kadu mencerminkan komitmen bersama dalam membangun kampung yang lebih maju dan sejahtera.
0 Komentar